tips menghemat uang

5 Hal yang Harus Dimanfaatkan Selama Ramadan

Ini adalah kali ketiga Ramadan dilakukan selama pandemi Covid-19. Berbeda dengan Ramadan sebelumnya yang banyak dihiasi pembatasan kegiatan oleh pemerintah, Ramadan kali ini kamu akan lebih leluasa melakukan banyak hal karena sudah diperbolehkan oleh pemerintah. Tentu saja berbagai aktivitas yang dilakukan, tetap harus mengikuti protokol kesehatan dan menjaga diri dengan menggunakan masker. 

Kini kamu tak lagi harus mencari tips menghemat uang atau menghemat uang sampai ngoyo. Kamu bisa ikut buka bersama dengan teman-temanmu, baik di restoran atau tempat nongkrong favorit kalian. Kamu bisa mengalokasikan sejumlah uang untuk beberapa hal selama bulan Ramadan ini, misalnya untuk agenda buka bersama teman, alokasi untuk baju Lebaran, alokasi untuk tiket mudik, atau bahkan alokasi untuk uang idul fitri alias amplop Lebaran untuk para keponakan, akan tetapi tetap diusahakan untuk menghemat uang milikmu ya!

Perbedaan suasana Ramadan ini tentu menjadi berkah buat kita semua. Untuk itu, kamu perlu menyusun kegiatan bermanfaat yang bisa dilakukan selama Ramadan kali ini. Perencanaan ini tentu saja bisa memudahkan kamu dalam menghemat uang. Pastikan semua kegiatan kamu pun tidak mengganggu kegiatan ibadah selama Ramadan. 

Berikut kami rekomendasikan 5 hal yang harus dimanfaatkan selama Ramadan buat kamu!

  • Mengkhatamkan Al Quran

Kamu bisa memulainya dari target yang paling mudah, yakni mengkhatamkan Al Quran satu kali selama bulan Ramadan. Untuk mempermudahnya, kamu bisa membaca 4 halaman Al Quran setiap habis salat wajib 5 waktu. Dengan target ini, dipastikan kamu khatam Al Quran selama bulan Ramadan. 

Kamu juga bisa mengajak adik atau keponakan melakukan hal tersebut. Agar lebih memotivasi, kamu boleh menjanjikan uang Idul Fitri untuk mereka kalau sanggup mengkhatamkan Al Quran. Mereka pasti akan sangat senang menerima amplop Lebaran lantaran sudah mengkhatamkan Al Quran. 

  • Memperbanyak Sedekah

Ramadan adalah waktu yang tepat untuk membayar zakat fitrah dan memperbanyak sedekah mengingat semua amalan kebaikan akan diganjar berkali lipat pahala oleh Allah. Untuk menghemat uang pengeluaran selama Ramadan, kamu bisa mengalokasikan dana untuk zakat dan sedekah sebagai prioritas sehingga keuanganmu tidak akan membengkak. 

Tips menghemat uang selanjutnya selama Ramadan adalah sedekah secara rutin dengan nominal yang tidak besar. Jika dilakukan secara rutin alias istiqomah, tentu Allah lebih menyukainya. Agar sedekah lebih tepat guna dan tips menghemat uang selanjutnya, kamu bisa memprioritaskan untuk sedekah pada orang-orang yang sangat membutuhkan dengan kategori tertentu, misalnya orang-orang sakit parah dengan ekonomi rendah yang ada di website kitabisa.com. 

Kamu juga bisa menyalurkan infaq dan sedekah kamu pada website-website yang fokus pada penyaluran sedekah. Jika kamu mentransfer uang melalui layanan m-banking, tentu saja lebih mudah sehingga bisa membuat kamu semakin istiqomah untuk bersedekah setiap hari selama Ramadan. 

  • Kumpul bersama Keluarga

Berkumpul bersama keluarga adalah hal yang tidak terjadi pada dua Ramadan sebelumnya saat pandemi berlangsung. Untuk itu, berkumpul bersama keluarga sangat wajib diagendakan saat ini. Dalam rangka menghemat uang, alih-alih berbuka bersama keluarga di restoran, kamu bisa berkumpul bersama keluarga di rumah. 

Cara terbaik untuk menghemat uang saat mengadakan acara berbuka puasa bersama keluarga adalah masing-masing orang membawa makanan alias memakai metode potluck. Dengan begitu, kamu tidak harus mengeluarkan banyak uang atau menghemat uang, tetapi tetap bisa berkumpul bersama keluarga. Asyik bukan? 

  • Mengikuti Kajian Online

Sebelum pandemi, kamu harus pergi ke masjid tertentu untuk bisa mengikuti sebuah kajian. Kini semua sudah berubah. Ada begitu banyak kajian online yang bisa kamu ikuti selama Ramadan ini. Tak perlu mengeluarkan ongkos dan waktu untuk bepergian, mengikuti kajian online bisa menjadi salah satu cara menghemat uang. Pengeluaran kamu selama Ramadan bisa ditekan atau kamu bisa tetap menghemat uang, tetapi ilmu tetap mengalir. Seru kan?

Bahkan yang lebih mengasyikkan lagi, kamu bisa mengikuti kajian-kajian keuangan dari para financial planner tersertifikasi loh. Kamu bisa mengikuti kajian dengan berbagai tema, mulai dari investasi Syariah, cara terbaik menghemat uang, tips menghemat uang, juga cara mengatur keuangan selama Ramadan. Dengan mengikuti kajian dari financial planner ini, kamu bisa mendapatkan banyak tips menghemat uang loh!

  • Membuat Amplop Lebaran Sendiri

Kamu punya banyak keponakan dan ingin menyalurkan kreativitasmu? Kamu bisa membuat amplop Lebaran sendiri untuk memberikan uang idul fitri kepada mereka. Untuk menghemat uang, Amplop Lebaran yang kamu buat bisa memanfaatkan kertas bekas yang kamu miliki dari report kerjaan di kantor. 

Cara menghemat uang selanjutnya adalah dengan menggambar atau mendesain sendiri amplop Lebaran yang ingin kamu berikan kepada keponakan kamu. Mereka pun akan lebih terkesan dengan amplop buatan kamu sendiri, selain uang yang kamu berikan. Kamu juga bisa memberikan pesan tertentu loh mereka loh, misalnya pesan khusus atau cara menghemat uang dan tips menghemat uang Idul fitri yang mereka dapatkan.

Asyik bukan? 

Jika kamu memanfaatkan lima hal di atas selama Ramadan, kamu bisa mengoptimalkan Ramadan kamu dengan tetap beribadah, berpahala, dan yang terpenting dipenuhi dengan berbagai tips menghemat uang dan cara terbaik untuk menghemat uang selama Ramadan.

Semoga Ramadan tahun ini, kita semua bisa meraih pahala terbaik dari Allah dengan terus melakukan kebaikan seperti yang diperintahkan-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya. Semoga pula di Ramadan kali ini, kamu mendapatkan rezeki yang berlimpah sehingga bisa terus banyak bersedekah tanpa peduli lagi berbagai tips menghemat uang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *