Bulan suci puasa dan hari raya Idulfitri adalah momen yang paling membahagiakan untuk umat muslim. Di Indonesia sendiri, momen ini selalu dijadikan acara berkumpul dengan keluarga besar. Selain itu, ada hal lain yang dinantikan oleh sebagian masyarakat Indonesia, yakni Tunjangan Hari Raya atau THR. Biasanya, THR ini diberikan untuk pekerja saat menjelang Lebaran.
Nah, tradisi THR itulah yang mendorong kebanyakan orang Indonesia untuk membeli pakaian Lebaran, perlengkapan ibadah, dan juga kue lebaran. Untuk setiap anggota keluarga, model baju hari raya terdiri atas baju koko, gamis, kaftan, peci, dan jilbab. Tak lupa untuk menyiapkan perlengkapan ibadah yang akan dipakai saat salat Ied, yaitu mukena, sarung, dan sajadah.
Karena membeli pakaian hari raya ini hanyalah sebuah tradisi di Indonesia, artinya kamu tidak harus selalu membelinya, ya! Sesuaikan dengan bujet dan ootd hari raya yang kamu suka. Maka dari itu, ada beberapa tempat belanja baju hari raya yang murah meriah dan bisa kamu jadikan opsi. Di mana sajakah tempatnya untuk membeli model baju hari raya? Simak daftar berikut ini.
1. Tanah Abang
Pasar Tanah Abang sudah lama menjadi ikon tempat belanja baju paling terkenal di Jakarta. Di pasar ini secara lengkap menjual kain, pakaian Lebaran, celana, baju hari raya, dan perlengkapan salat. Barang lainnya seperti tas, sprei, pakaian dalam, dan bahkan mainan anak pun dijual di Tanah Abang.
Semua model baju hari raya tersedia dengan berbagai jenis bahan sesuai harganya. Namun, jika kamu belum mempunyai inspirasi gaya hari raya atau ootd hari raya, maka tak perlu khawatir karena di Tanah Abang ini menyediakan segala model baju hari raya. Jadi, kamu sudah bisa memperkirakan pakaian hari raya apa yang akan kamu kenakan nantinya. Gaya hari raya yang ditampilkan lewat manekin toko bisa membuat kamu merancang sendiri ootd hari raya untukmu.
Sebagai pasar tekstil terbesar se-Asia Tenggara, di Tanah Abang kamu bisa membeli baju dengan harga yang cukup terjangkau. Jadi kamu tetap bisa menghemat uang THR yang kamu punya untuk keperluan lainnya. Meskipun barang-barang di Tanah Abang murah, soal kualitas dan kelengkapannya tetap yang nomor satu!
Hanya di satu tempat ini, kamu sudah bisa menemukan semua keperluan ootd hari raya. Mulai dari baju koko, gamis, kaftan, jilbab, peci, hingga sarung pun tersedia lengkap di setiap lantainya. Kamu pun dapat membelinya dengan cara satuan ataupun langsung membeli banyak (grosir).
Saking luasnya pasar Tanah Abang ini hingga dibagi menjadi beberapa blok. Jadi, kamu perlu mencari tahu terlebih dahulu kira-kira blok mana yang menjual pakaian hari raya yang kamu cari. Siapkan dana sebesar Rp100.000–Rp200.000 untuk satu set baju ootd hari raya, ya!
2. Pasar Baru
Masih di wilayah Jakarta Pusat, salah satu tempat belanja pakaian hari raya yang cukup murah dan beragam pilihan adalah Pasar Baru. Pasar ini hampir sama dengan Tanah Abang yang menjual berbagai macam tekstil, pakaian hari raya, tas, perhiasan, dan elektronik. Harganya pun juga cukup murah, apalagi banyak pedagang yang masih bisa ditawar soal harga.
Uniknya lagi, Pasar Baru ini juga sering dijadikan tempat wisata untuk wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Hal ini disebabkan oleh tersedianya beraneka kuliner khas Indonesia yang dijual di sini. Pasar Baru ini juga masih mempertahankan bangunan aslinya, sehingga menjadi sebuah daya tarik sebagai salah satu tempat yang memiliki nilai sejarah.
Berbelanja ke Pasar Baru kamu akan mendapatkan model baju hari raya yang bagus dengan suasana khas tempo dulu. Baju muslim ootd hari raya pun juga dijual di sini. Ada opsi lainnya, yaitu dengan membeli kain terlebih dahulu kemudian kamu jahit sesuai dengan keinginan. Karena di sini terkenal akan pilihan toko kainnya yang bagus.
3. ITC Cempaka Mas
Sedikit berbeda dari 2 pasar di atas, coba datangi ITC Cempaka Mas untuk kamu yang tidak mau ke pasar. ITC Cempaka Mas ini memang sudah lama terkenal sebagai pusat perbelanjaan yang lengkap dan murah meriah. Dengan segala baju hari raya yang tersedia di sini, ootd hari raya kamu pun dijamin bakal keren!
Ada juga pilihan hijab dengan berbagai gaya hari raya sampai model baju hari raya yang paling kekinian. Berbelanja di sini pun pasti akan lebih nyaman karena sejuknya udara dari AC jika dibandingkan dengan pasar terbuka. Semua model baju hari raya dengan warna-warna yang lengkap pasti akan membuat kamu tambah betah berbelanja di ITC Cempaka Mas!
Lebih serunya lagi, meskipun harga-harga di sini sudah cukup murah, kamu tetap bisa menawarnya ke penjual lho! Sampai menemukan kesepakatan soal harga. Jadi jangan ragu untuk menawar harga terlebih dahulu, ya! Agar berbelanja pakaian Lebaran menjadi tetap hemat bujet. Tak perlu khawatir jika kehabisan uang tunai, karena di sini banyak menyediakan mesin ATM untuk mengambil uang.
Selain tempat belanja murah di Pasar Tanah Abang, Pasar Baru, atau ITC Cempaka Mas, kamu juga bisa berbelanja model baju hari raya secara online di marketplace. Terutama untuk kamu yang masih takut untuk keluar rumah karena situasi pandemi ini. Apalagi saat ini belanja online semakin praktis, mudah, dan tentunya murah meriah karena banyaknya diskon atau promo lainnya. Jadi deh tampil menawan dengan ootd hari raya yang super kece dan murah meriah sesuai bujet. Selamat berbelanja!
Ingin memesan tiket bus online online selama liburan Hari Raya? Periksa di sini – Harga Tiket Bas Hari Raya 2023!